Berapa Takaran Oli Shock Depan Honda Beat Supaya Empuk? Mari Kita Simak dengan Seksama - Motoshop05



Motoshop05-Kali ini saya akan membahas tentang berapa takaran oli shock depan honda beat. Motor Honda Beat adalah motor yang paling laris pasarannya di indonesia, motor pabrikan Astra Honda Motor ini sejauh ini masih diproduksi dengan pesat dan laris manis dipasar indonesia. Hodna beat ini dibekali denganmesin 110cc dengan kubikasi mesin sebesar itu, motor ini mampu menghasilkan daya terbaiknya di angka 6,6 kW pada putaran 7.500 rpm. sedangkan torsinya mencapai di angka 9.3 N.m pada putaran 5.500 rpm.

Penjelasan diatas merupakan spesifikasi performa mesin honda beat versi terbaru sekarang ini. Oke langsung saja ke inti pembahasan, yaitu soal berapa takaran oli shock depan honda beat agar terasa empuk dan kinerja shock dapat lebih soft atau lembut saat dikendarai.


Takaran Oli Shock Depan Honda Beat 

Yang pertama saya akan bahas adalah takaran oli shock depan dari honda beat. Bisa kalian simak dibawah ini 

  • Beat Karbu menggunakan takran sebesar 76 ml
  • Beat Fi Non Esp  menggunakan takaran sebesar 65 ml
  • Beat Fi Esp menggunakan takaran sebesar 62 ml



Dari ketiga penjelesan diatas dapat diketahui bahwa takaran shock depan dari honda beat berbeda-beda pada setiap versi atau generasinya.

Oh iya, takaran diatas berlaku untuk satu buah shock depan saja ya. Jadi untuk satu setnya kanan kiri tinggal kalian jumlahkan saja, misalnya kanan sebesar 76 ml maka yang kiri juga harus di isi dengan jumlah yang sama 76 ml agar shock menjadi seimbang.

Opsi Lain Agar Shock Depan Honda Beat Menjadi Empuk

  • Gunakan Oli Shock yang bagus dan encer, patinya harga mempengaruhi kualitas.
  • Ganti bagian pegas dengan lebih lunak
  • Ganti Shock depan ke Shock aftermarket yang bisa di setel tingkat keempukannya secara manual tanpa membongkarnya.



Adapun Dampak Buruk Jika Setelan Shock Depan Honda Beat Terlalu Empuk

  • Shock depan akan menjadi lebih turun
  • Kurang enak saat digunakan pada jalan yang menikung
  • Sangat membebani kinerja pegas shock
  • dan Sangat kurang cocok untuk membawa beban seperti membawa barang dan berboncengan.


Kesimpulan

Jadi kesimpulannya aturlah shock depan honda beat anda sesuai kebutuhan sehari-hari dan jangan terlalu memaksakan untuk terlalu empuk. Karena itu akan ada efek sampingnya. 

Nah begitulah yang bisa saya sampaikan mengenai Takaran Oli Shock Depan Honda Beat, mungkin artikel ini dapat membantu kalian. Terimaksih telah membaca artikel saya, sampai jumpa di informasi selanjutnya yang akan saya sajikan untuk kalian.

0 Response to "Berapa Takaran Oli Shock Depan Honda Beat Supaya Empuk? Mari Kita Simak dengan Seksama - Motoshop05"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel